Berita

Syaifullah Yusuf Gemar Mobil Off-road

eb011726-6bbf-40de-9e15-de91dcc6b15e

SURABAYA— Pameran mobil “GIIAS Surabaya Auto Show 2015” membuka salah satu sisi pribadi Wakil Gubernur Jawa Timur Syaifullah Yusuf. Ia ternyata senang mobil off-road. Itu tampak dari minat Syaifullah Yusuf mencoba atraksi “4×4 Challenge” di halaman depan arena pameran di Grand City Convention and Exhibition, Surabaya, Rabu 10 Desember 2015.

Syaifullah memang berhalangan hadir pada saat acara peresmian pameran jam 11.00 WIB. Sedianya ia meresmikan pameran. Tapi karena berhalangan, ia mempercayakan Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Timur Ahmad Sukardi meresmikan pameran.

Sekalipun berhalangan meresmikan pameran, Syaifullah Yusuf akhirnya tetap hadir di hari itu. Ia tetap menunjukkan antusiasme terhadap pameran. Ia menyempatkan diri mengamati dan bahkan mencoba duduk di beberapa mobil baru yang dipajang di pameran. Booth Suzuki mendaulatnya membuka selubung mobil Ciaz. Dan pada saat mengunjungi booth Isuzu, Syaifullah Yusuf tanpa canggung melompat ke kabin pengemudi mobil Isuzu NPS 75, sebuah truk dengan fitur militer.

Selain mengamati dan mencoba beberapa mobil yang dipajang, Syaifullah Yusuf juga melontarkan pertanyaan-pertanyaan kepada petugas booth. Ia bahkan menyapa sejumlah pengunjung.

Usai berkeliling arena pameran selama kurang lebih satu jam, ia menonton atraksi “4×4 Challenge”. Dari tadinya sekadar menonton, ia menjadi tertarik mencobanya. Disopiri pengemudi berpengalaman dari Indonesia Off-road Federation (FOI), Syaifullah Yusuf menumpang Mitsubishi Pajero Sport 4×4 warna hitam. Pada saat mobil beraksi si atas konstruksi baja setinggi enam meter, beberapa kali ia menampakkan kepalanya ke publik di bawah, melambaikan tangannya. “Benar-benar seru,” kata Syaifullah Yusuf.